SEKOLAH MENENGAH ATAS
SMA YOS SUDARSO CILACAP
Jl. Ahmad Yani No. 54 Telp. (0282) 533754 / Fax : (0282) 538937 Cilacap 53212
TES TENGAH SEMESTER GENAP TH. PEL 2010 / 2011
Mata Pelajaran : Sejarah
Kelas / Jurusan : XI / IA dan IB
Hari / Tanggal : Kamis / 31 Maret 2011
Waktu : ( 60 menit )
PETUNJUK MENGERJAKAN
1. Tulis lebih dulu nama, nomor tes dan nomor ruang Anda pada lembar jawab yang tersedia !
2. Periksa dan baca soal-soal dengan teliti sebelum Anda menjawabnya !
3. Dahulukan menjawab soal-soal yang Anda anggap mudah !
4. Untuk soal pilihan ganda, pilihlah satu jawaban yang paling tepat dengan menyilang pada lembar yang tersedia !
5. Untuk soal Essay, jawablah dengan singkat dan jelas pada lembar jawaban yang tersedia !
A. Pilihan Ganda
1. Akhir tahun 1942, posisi Jepang dalam perang Asia Timur Raya semakin terjepit. Untuk menarik dukungan penduduk. PM Tojo berjanji memberi kemerdekaan bagi Philipina dan Birma ( Sekarang Myanmar ). Namun tidak dengan Indonesia, dan hanya membentuk . . . .
a. Chuo Sangi In
b. Kinrohosyi
c. Jawa Hokokai
d. Dokuritsu Zunbi Cosakai
e. Dokuritsu Zunbi Inkai
2. Maksud Jepang memberikan janji kemerdekaan kepada Indonesia adalah . . .
a. Agar rakyat Indonesia tunduk kepada Jepang
b. Agar rakyat Indonesia setia kepada Jepang
c. Agar rakyat Indonesia dapat bekerja sama dengan Jepang
d. Agar rakyat Indonesia membantu Jepang dalam perang Pasifik
e. Agar rakyat Indonesia selamat dalam perlindungan Jepang
3. BPUPKI ( Dokuritzu Zumbi Cosakai ) adalah badan buatan Jepang . Setelah menyelesaikan tugasnya, maka badan ini dibubarkan dan sebagai gantinya maka dibentuk . . .
a. PETA
b. Heiho
c. PPKI
d. PUTERA
e. Chuo Sangi In
4. Moh. Yamin menyampaikan pidatonya pada tanggal 29 Mei 1945 dengan judul ……
a. Perjuangan Dasar Negara
b. Indonesia menuju Kemerdekaan
c. Dasar Negara merdeka
d. Asas dan dasar Negara Kebangsaan Indonesia
e. Dasar Negara Indonesia
5. Ir. Soekarno menyampaikan pidatonya pada tanggal 1 Juni 1945 dengan judul ……
a. Perjuangan Dasar Negara
b. Indonesia menuju Kemerdekaan
c. Dasar Negara merdeka
d. Asas dan dasar Negara Kebangsaan Indonesia
e. Dasar Negara Indonesia
6. Karena tidak ada kesepakatan menganai rancangan dasar Negara dari ke tiga pembicara, maka BPUPKI membentuk panitia 9, yang diketuai oleh . . .
a. Moh. Hatta
b. Mr. Achmad Subardjo
c. Abi Kusno Cokrosuyoso
d. Ir. Soekarno
e. Dr. Radjiman Wedyodingrat
7. Dengan perubahan Sila I pada Piagam Jakarta 22 Juni 1945 menjadi Ketuhanan Yang Maha Esa, membuktikan bahwa pembentuk Negara . . .
a. Lebih memprioritaskan agamanya sendiri
b. Lebih mementingkan daerahnya sendiri
c. Lebih mementingkan golongannya sendiri
d. Tidak membedakan suku dan golongan
e. Lebih mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa
8. Berita penyerahan Jepang kepada Sekutu diketahui oleh Pemuda melalui berita siaran radio . . .
a. VOA ( Voice of America )
b. RRI
c. BBC ( British Broadcasting Corporation )
d. Domei
e. ABC ( Australia Broadcasting Corporation )
9. Berita penyerahan Jepang kepada Sekutu, diketahui melalui berita siaran radio oleh para Pemuda di kota . . .
a. Medan
b. Bandung
c. Surabaya
d. Jakarta
e. Semarang
10. Setelah mendengar berita kekalahan Jepang terhadap Sekutu, maka tindakan yang dilakukan oleh Pemuda Indonesia adalah . . .
a. Menemui Soekarno-Hatta
b. Melakukan pengamanan terhadap Soekarno-Hatta
c. Mendesak PPKI untuk segera bersidang
d. Mengadakan rapat Pemuda di laboratorium Mikrobiologi
e. Membantu Sekutu untuk melucuti tentara Jepang
11. Tugas untuk menculik Soekarno-Hatta ke Rengasdengklok dipercayakan kepada . . .
a. Soekarni, Wikana dan Singgih
b. Soekarni, Wikana dan Yusuf Kunto
c. Soekarni, Wikana dan Darwis
d. Soekarni, Singgih dan Yusuf Kunto
e. Soekarni, Wikana dan Chaerul Saleh
12. Peristiwa Rengasdengklok terjadi pada tanggal……….
a. 12 Agustus 1945
b. 14 Agustus 1945
c. 16 Agustus 1945
d. 13 Agustus 1945
e. 15 Agustus 1945
13. Rengasdengklok adalah kota kecamatan di wilayah kabupaten . . .
a. Tangerang
b. Bekasi
c. Indramayu
d. Bogor
e. Karawang
14. Tujuan Pemuda menculik Soekarno-Hatta adalah . . .
a. Untuk menetralisir keadaan
b. Agar Soekarno-Hatta terlepas dari pengaruh Jepang
c. Agar Soekarno-Hatta segera membuat naskah proklamasi kemerdekaan
d. Agar Soekarno-Hatta segera menandatangani naskah proklamasi kemerdekaan
e. Agar Soekarno-Hatta segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia
15. Para pemuda akhirnya mengijinkan Soekarno-Hatta kembali ke Jakarta karena . . .
a. Soekarno-Hatta harus memenuhi panggilan Pemerintah Jepang
b. Soekarno-Hatta melepaskan diri dari PPKI
c. Proklamasi akan dilaksanakan pada hari itu juga
d. Adanya paksaan dari generasi tua
e. Adanya jaminan pelaksanaan proklamasi pada esok hari
16. Penengah golongan tua dan muda yang memberi jaminan atas berakhirnya peristiwa Rengasdengklok adalah ………
a. Ahmad Subarjo
b. Soewiryo
c. Frans S. Mendur
d. Soekarni
e. BM Diah
17. Pengetikan naskah Proklamasi dilakukan oleh . . .
a. BM Diah
b. Darwis
c. Soekarni
d. Chaerul Saleh
e. Sayuti Melik
18. Pengusul agar yang menandatangani naskah Proklamasi Soekarno – Hatta atas nama bangsa Indonesia adalah . . .
a. BM Diah
b. Darwis
c. Soekarni
d. Chaerul Saleh
e. Sayuti Melik
19. Permasalahan yang muncul setelah naskah proklamasi selesai diketik adalah . . .
a. Siapa yang harus membaca naskah proklamasi
b. Tempat pembacaan naskah proklamasi
c. Kapan waktu pembacaan naskah proklamasi
d. Siapa yang harus menanda-tangani naskah proklamasi
e. Adanya larangan pelaksanaan proklamasi oleh Jepang
20. Walikota Jakarta yang sekaligus Ketua Penyelenggara Proklamasi adalah . . .
a. Ir. Soekarno
b. Dr. Muwardi
c. Suwiryo
d. Drs. Moh. Hatta
e. Syafruddin
21. Berikut ini, yang tidak termasuk dalam rangkaian detik-detik Proklamasi adalah . . .
a. Pembuatan bendera Merah-Putih
b. Sambutan dari Suwiryo
c. Pengibaran bendera Merah-Putih
d. Pembacaan naskah Proklamasi
e. Sambutan dari Dr. Muwardi
22. Untuk pertama kalinya, Presiden dan Wakil Presiden dipilih oleh . . .
a. MPR
b. MPRS
c. KNPI
d. Badan Konstituante
e. PPKI
23. PPKI sebagai alat perjuangan bangsa Indonesia setelah anggotanya berjumlah ………..
a. 67 orang
b. 28 orang
c. 21 anggota
d. 60 orang
e. 27 orang
24. Berdasarkan hasil sidang PPKI, maka wilayah RI yang pertama kali terdiri atas ……
a. 8 Provinsi
b. 16 Provinsi
c. 33 Provinsi
d. 12 Provinsi
e. 27 Provinsi
25. Dengan proklamasi 17 Agustus 1945 berarti . . .
a. Telah tercapai tujuan akhir bangsa Indonesia
b. Indonesia telah mendapat pengakuan kedaulatan dari bangsa-bangsa di dunia
c. Kedaulatan Ri telah diakui oleh Belanda
d. Sudah tidak mungkin Belanda menjajah Indonesia kembali
e. sebagai jembatan emas bagi bangsa Indonesia untuk mencapai tujuan
26. Sambutan rakyat terhadap Proklamasi di daerah ada yang menimbulkan insiden yang disebut insiden 3 daerah. Daerah yang dimaksud adalah ….
a. Tegal, Brebes dan Pekalongan
b. Brebes, Pekalongan dan Yogyakarta
c. Tegal, Brebes dan surabaya
d. Brebes, Surabaya dan Semarang
e. Tegal, Surabaya dan Pekalongan
27. “Insiden 3 daerah” adalah peristiwa . . . .
a. Ahmad Tohir membentuk Barisan Pemuda Indonesia, yang kemudian mengambil alih kekuasaan kantor-kantor yang dulu dikuasai oleh Jepang
b. Penyerangan terhadap para pamong praja – pegawai pemerintah yang dianggap pembawa kesengsaraan rakyat yang ditimbulkan oleh Jepang
c. Ki Hajar Dewantoro memimpin murid-muridnya dengan bersepeda mengadakan pawai keliling untuk menyambut Proklamasi
d. Para pemuda yang tergabung dalam Pasukan Pemuda Indonesia mengadakan gerakan tangsi putih dan tangsi hitam
e. Para Pemuda membentuk Angkatan Muda Indonesia ( AMI ) dan Pemuda Republik Indonesia ( PRI )
28. Pada tanggal 21 Agustus 1945 terjadi peristiwa di Gedung Coku Kautei ( Gedung Agung ), di mana serdadu Jepang membubarkan rakyat dan mengibarkan bendera Hinomaru. Tetapi tengah hari rakyat kembali menyerbu dan berhasil menurunkan bendera Jepang itu dan menggantinya dengan bendera Merah-Putih. Peristiwa ini terjadi di kota . . .
a. Medan
b. semarang
c. Surabaya
d. Bandung
e. Yogyakarta
29. Barisan pemuda yang dibentuk Ahmatd Tohir, akhirnya berhasil merebut senjata dari tangan jepang pada tanggal 4 Oktober 1945 di daerah . . .
a. Sumatra
b. Sulawesi
c. Medan
d. Nusa Tenggara
e. Jakarta
30. Para wartawan ikut andil dalam penyebaran berita Proklamasi yakni terbitnya surat kabar “Suara Asia” di kota . . .
a. Medan
b. Semarang
c. Surabaya
d. Bandung
e. Yogyakarta
31. Hari lahir RRI ( Radio Republik Indonesia ) adalah . . .
a. 18 Agustus 1945
b. 11 September 1945
c. 5 Oktober 1945
d. 21 Agustus 1945
e. 19 September 1945
32. Telegrafis kantor berita Domei yang diam-diam menyiarkan Proklamasi ke seluruh dunia pada tanggal 17 Agustus 1945 pukul 16.00 adalah . . .
a. Syafrudin
b. Yusuf Ronodipuro
c. BM Diah
d. Soewiryo
e. Frans S. Mendur
33. Sam Ratulangie adalah tokoh yang menyebarkan berita proklamasi di daerah . . .
a. Sumatra
b. Sulawesi
c. Nusa Tenggara
d. Kalimantan
e. Bali
34. Sambutan proklamasi di Jawa Tengah dengan suka cita dirayakan dengan kedatangan Syarif Sulaiman dan SM Mintardjo yang datang ke . . .
a. Gedung Jawa Hokokai
b. Gedung Pemuda
c. Gedung Perjuangan
d. Gedung Kesenian
e. Gedung Walikota
35. Insiden hotel Yamato di Surabaya 19 September 1945 terjadi antara . . .
a. Indonesia - Jepang
b. Indonesia – Belanda
c. Indonesia - Sekutu
d. Indonesia - Cina
e. Indonesia – Inggris
B. Esay :
1. Mengapa terjadi peristiwa Rengasdengklok ?
2. Mengapa pejabat-pejabat Jepang tidak menyetujui proklamasi kemerdekaan Indonesia ?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar